Jumat, 28 September 2012

Memulai Usaha Warnet

Saya akan membahas pertanyaan di komentar ini secara umum, sebab beberapa jawaban sangat tergantung kondisi dan situasi warnet tersebut.
1. Biaya Listrik
Biaya listrik per bulan ditentukan oleh kebutuhan listrik dari warnet tersebut. Untuk memperkirakan biaya listrik yang wajar tentu harus di analisa dulu seberapa besar kebutuhan daya listrik. Sebagai contoh kasus kita coba menghitung berapa besar daya listrik yang diperlukan oleh warnet dengan konfigurasi berikut:
  • PC : 11 unit @ 200 watt
  • Monitor: 11 unit CRT 15″ @ 90 watt
  • Printer: 1 unit inkjet @ 40 watt
  • Scanner: 1 unit @45watt
  • Lampu indoor: 4 buah TL @ 25watt
  • Lampu outdoor: 2 buah TL @ 50watt
  • AC: 2 buah @ 1,5 PK ( 1 pk = 746 watt, 1,5 pk = 1119 )
  • Cooler: 1 unit @ 90 watt
Total kebutuhan daya adalah:
  • PC = 11 x 200 = 2200 watt
  • Monitor = 11 x 90 = 990 watt
  • Printer = 1 x 40 = 40 watt
  • Scanner = 1 x 45 = 45 watt
  • Lampu indoor = 4 x 25 = 100 watt
  • Lampu outdoor = 2 x 50 = 100 watt
  • AC = 2 x 1119 = 2238 watt
  • Cooler = 1 x 90 = 90 watt
  • Total kebutuhan daya = 5803 watt
Dilihat dari paparan di atas maka daya listrik terpasang yang disarankan adalah minimal 6600 watt. Biaya listrik untuk daya sebesar itu biasanya berada di kisaran Rp 900.000 s/d Rp 1.500.000 per bulan. Banyak cara (yang halal) untuk menurunkan pemakaian daya listrik. Misalnya: menggunakan monitor LCD, mematikan pc/monitor yang tidak digunakan, mengatur suhu AC pada suhu yang tidak terlalu dingin ( 22 – 25 derajat celcius ).

Selasa, 04 Agustus 2009

SERVICE KOMPUTER PANGGILAN & KONTRAK MAINTENANCE














SAFAR COMP.
JL. ABDUL HASAN RT. 1 MALINAU SEBERANG

SERVICE KOMPUTER & LAPTOP PANGGILAN



Melayani Service Komputer dan Laptop Panggilan di wilayah Malinau dan sekitarnya meliputi:

1. Perbaikan komputer yang bermasalah seperti: lambat, hang, mati, blue screen, tidak ada tampilan di monitor dan lain-lain.
2. Instalasi software dan hardware.
3. Pembasmian virus dan update program Antivirus yang Anda miliki agar bisa menangkal masuknya virus-virus yang baru.
4. Instalasi dan troubleshooting koneksi Internet.
5. Backup seluruh isi harddisk Anda dan mengembalikannya seperti semula tanpa menginstal ulang dari awal jika sewaktu-waktu komputer Anda mengalami kerusakan.
6. Instalasi dan troubleshooting jaringan komputer.
7. Perakitan komputer, dengan spesifikasi yang bisa disesuaikan menurut kebutuhan dan anggaran Anda.


KONTRAK MAINTENANCE KOMPUTER

Kontrak Maintenance Komputer untuk perkantoran yang meliputi service sebagai berikut:

* Perbaikan terhadap komputer-komputer yang lambat.
* Perbaikan registry di Windows.
* Update antivirus.
* Install ulang komputer jika diperlukan.
* Perbaikan terhadap komputer-komputer yang bermasalah.
* Perawatan hardware.
* Kunjungan rutin minimal 4x setiap bulan.

Untuk informasi lebih lanjut silahkan menghubungi via call atau SMS di HP. 081254525576/Erwan

Lihat juga Link Berikut : http://assesoriskomputer.blogspot.com

Jumat, 31 Juli 2009

KABUPATEN MALINAU

Arti Lambang Kabupaten Malinau


Logo_malinau





A. LAMBANG KABUPATEN MALINAU

Lambang/Logo Kabupaten Malinau adalah “INTIMUNG”, berasal dari gabungan beberapa bahasa setempat, antara lain:

  1. INTILUN (bahasa Tidung) yang berarti: bersatu, bergotong royong, bekerja sama.
  2. PAMONG (bahasa Lundayeh, Berusu, Abai) yang berarti: bersama-sama/kebersamaan.
  3. PEMONG/PEMUNG (asal kata Pemung Taway, bahasa Kenyah) yang berarti: seia-sekata/kebersamaan.

Dari kombinasi beberapa bahasa setempat itulah nama lambang kabupaten menjadi
“INTIMUNG” yang memiliki makna bersatu dalam kebersamaan,
bergotong-royong dalam membangun/bekerja yang dilandasi oleh niat yang
tulus dan suci bagi pelaksanaan pembangunan yang jujur dan demokratis.

B. ARTI DAN MAKNA LAMBANG/LOGO DAERAH

Arti dan makna/lambang daerah Kabupaten Malinau adalah sebagai berikut:

  1. Lambang Perisai Bersudut Lima:
    • Pancasila
      sebagai dasar dan falsafah Negara Republik Indonesia dan sebagai alat
      pelindung dalam mencapai cita-cita proklamasi 17 Agustus 1945.
  2. Tulisan Kabupaten Malinau di atas warna hitam diatas warna kuning:
    • Dengan penuh kesungguhan, rakyat dan Pemerintah Kabupaten Malinau siap menghadapi masa depan menuju kejayaan.
  3. Bintang berwarna kuning emas:
    • Simbol sila pertama dari Pancasila (Tuhan diatas segala-galanya), warna kuning emas mengartikan keluhuran dan keagungan.
  4. Dua Kepala Burung Enggang di atas bunga kapas dan padi:
    • Melambangkan
      keindahan dan keagungan seni budaya dan adat istiadat setempat. Hampir
      setiap suku di Kabupaten Malinau menganggap Burung Enggang merupakan
      Raja dan burung yang sangat berwibawa.
  5. Gambar Kapas dan Padi (Simbol Sila Kelima dari Pancasila):
    • Melambangkan
      keadilan dan kemakmuran.Simbol sila pertama dari Pancasila (Tuhan
      diatas segala-galanya), warna kuning emas mengartikan keluhuran dan
      keagungan.
    • 17 butiran padi melambangkan Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia.
    • 8 buah kapas melambangkan bulan Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia.
    • 4 ikatan di atas dan 5 ikatan di bawah (di bawah kata INTIMUNG) melambangkan arti tahun Kemerdekaan Republik Indonesia.
  6. Gambar Perisai (Telabang) dan Sumpit Bersilang Mandau:
    • Merupakan
      senjata tradisionil khas rakyat Kalimantan Timur umumnya, yang
      diartikan sebagai sesiapsiagaan rakyat/Pemerintah Kabupaten Malinau
      menghadapi tantangan masa depan.
  7. 12 Untaian Gelombang Kayu dan 10 Untaian Kayu dan 10 Buah Untaian Batubara:
    • Merupakan tanggal dan bulan terbentuknya Kabupaten Malinau.
  8. 9 tumpukan/muatan kayu dan 9 gundukan/muatan batubara di atas kapal/perahu:
    • Merupakan tahun pembentukan Kabupaten Malinau (1999).
  9. Gambar Kapal Warna Kuning:
    • Melambangkan
      pentingnya sarana transportasi perairan untuk melancarkan jantung
      perekonomian masyarakat Kabupaten Malinau. Warna kuning mengartikan
      membawa kekayaaan alam Kabupaten Malinau menuju kekayaan dan kemakmuran
      masyarakat/Pemerintah Kabupaten Malinau.
  10. Point 6,7,8 dan 9
    merupakan rangkaian kekayaan adat istiadat dan kekayaan sumber daya
    alam Kabupaten Malinau yang dilingkari dalam satu kesatuan yang
    berbentuk jantung yang menjadi andalan utama untuk membangun masyarakat
    yang adil, makmur dan merata.
  11. Terdapat 3 Gelombang Warna Putih:
    • Menggambarkan 3 sungai besar yang terdapat di Kabupaten Malinau, yaitu: Sungai Mentarang, Sungai Tubu dan Sungai Malinau.
  12. Tulisan Intimung pada Pita Warna Putih:
    • Berarti
      berkumpul atau bermusyawarah yang dilandasi oleh niat yang tulus dan
      suci merupakan kata kunci bagi pelaksanaan pembangunan yang jujur dan
      demokratis.
  13. Intimung juga mengandung makna: In (indah), Ti (tertib), M (makmur), Ung (unggul).